Penyanyi Betrand Peto merilis single yang berjudul ''Deritaku'', pada akhir Desember 2019. Lagu ini pernah menjadi trending nomor satu YouTube di lima negara.
Pada Mei 2021, Betrand merilis lagu tersebut versi bahasa Korea dan dengan aransemen baru yang tak biasa di lagu-lagu Betrand sebelumnya.
Karya Betrand dalam lagu ''Deritaku'' versi bahasa Korea ini mendapat dukungan dari Umar Hadi selaku Duta Besar RI untuk Korea Selatan.
''Betrand adalah penyanyi berbakat yang berpotensi berkolaborasi dengan artis Korea Selatan,'' ucap Umar dalam keterangan pers yang diterima Eventori.
''Selain artis atau talenta, management artis bahkan elemen pendukung lainnya seperti editor, cameraman dapat berpotensi untuk berkolaborasi dengan industri kreatif Korea Selatan, tentunya ini adalah bentuk dukungan pemerintah Indonesia dalam memberikan support industri kreatif Indonesia,'' sambungnya.
Dukungan terhadap Betrand juga datang dari Ruben Onsu, ayah sekaligus produser dan sutradara dalam video klip ''Deritaku'' versi bahasa Korea.
''Kolaborasi antara musik dan karya visual yang kualitas tentunya dapat membawa dampak positif bagi karir penyanyi seperti Betrand dan penyanyi lainnya untuk dapat menjangkau pendengar lebih luas,'' pungkas Ruben.
Lagu ''Deritaku'' bercerita tentang gambaran perjuangan hidup Betrand sebelum ke Jakarta. Dalam liriknya, menunjukan bagaimana perasaan Betrand kala itu kehilangan kasih sayang dan cerita perjuangan di masa lalunya.
''Deritaku'' versi bahasa Korea sudah bisa didengar di berbagai platform streaming musik digital.