Blxck Canyon, Kenny Jacta, dan Fallen't Berkolaborasi Bersama Eventori Hadirkan Lagu “Menuju Terang”

Blxck Canyon, Kenny Jacta, dan Fallen't Berkolaborasi Bersama Eventori Hadirkan Lagu “Menuju Terang”

Posted: May 11, 2022

Merayakan hari yang suci yaitu Hari Raya Idul Fitri, Eventori menghadirkan sebuah sajian yang unik yaitu kolaborasi bersama rapper daerah berbakat Blxck Canyon asal Kediri, Kenny Jacta asal Malang, dan Fallen't asal Kediri yang sudah dapat didengarkan secara khusus di kanal YouTube Eventori.id.

Merayakan hari yang suci yaitu Hari Raya Idul Fitri, Eventori menghadirkan sebuah sajian yang unik yaitu kolaborasi bersama rapper daerah berbakat Blxck Canyon asal Kediri, Kenny Jacta asal Malang, dan Fallen't asal Kediri yang sudah dapat didengarkan secara khusus di kanal YouTube Eventori.id.

Lagu yang diberi judul “Menuju Terang” ini adalah sebuah penggambaran diri manusia, yang sedih telah meninggalkan bulan penuh rahmat, dan sekaligus menjadi kebahagiaan penuh suka cita menyambut hari yang fitri.

Menggunakan nada-nada yang mellow lagu ini penuh dengan makna keikhlasan serta rasa syukur selama bulan Ramadhan ini. Lirik-lirik yang dilantunkan oleh Blxck Canyon, Kenny Jacta, dan Fallen't juga sangatlah sopan di telinga.

Sebuah lagu yang penuh kata-kata indah, berima dengan sempurna, tanpa mengurangi sedikitpun makna yang tercerna. Karya kolaborasi ini juga membuktikan bahwa melalui musik kita semua dapat bersatu, dan stigma buruk yang selama ini ada pun pasti kan berlalu.

Pada hari yang Fitri di tahun ini, ketiga musisi ini bersama Eventori ingin menyampaikan bahwa sesama insan kita semua perlu untuk saling memaafkan, tidak peduli akan apa yang telah kita lakukan, semua akan hilang di mata tuhan, jika kita tunduk dalam keikhlasan dan mengakui kesalahan.

Mengenal sedikit tentang profil ketiga musisi yang terangkum dalam kolaborasi ini, yang pertama adalah raper asal malang Kenny jacta yang memulai karir bermusiknya secara mandiri, dan tanpa bantuan perangkat yang memadai

''Selama dua tahun belajar bikin musik dari FL Studio, aku dulu nggak punya laptop yang memadai, nggak punya midi controller,” jelas Kenny.

Kenny juga pernah melakukan cover lagu ''Hope'' dari rapper internasional XXXTENTACION, dan mendapatkan sampai 218 ribu penonton, dan sampai saat ini dirinya berhasil menjadikan dunia digital sebagai sumber pendapatannya.

''Aku dapat penghasilan dari YouTube, terus lagu-laguku juga dapat penghasilan dari Digital Streaming Platform,” ungkap Kenny.

Selanjutnya adalah Blxck Canyon penyanyi rap asal Kediri yang sering melakukan kolaborasi, mulai dari komunitas dalam kota, sampai dengan kolaborasi berbagai daerah yang ada di Indonesia.

“Berkolaborasi juga dengan teman-teman Kediri Hip-Hop Family dari berbagai daerah dan dari beberapa kota-kota besar,” jelas Blxck Canyon.

Selain itu, dirinya juga pernah melakukan kolaborasi dengan rapper asal Jakarta yang sudah dikenal oleh banyak pecinta hip-hop & rap Tanah Air, yaitu Tuan Tigabelas.

Writer: Cakra Mahardhika Kevlana
TAGS:Rilisan Baru,Eventori Collaboration
SHARE
Recommendation Article