Buat Event Nggak Boleh Asal!   Ini Tips Agar Event Jadi Sukses

Buat Event Nggak Boleh Asal! Ini Tips Agar Event Jadi Sukses

Posted: Jan 22, 2022

Dalam program Culik (Ucup Ngulik) yang tayang di YouTube Eventori.id pada 9 Oktober 2021, mengulik bagaimana cara membuat sebuah acara dari empat promotor besar Tanah Air, yaitu Anas Alimi, Adrie Subono, Kiki Aulia Ucup, dan juga Dewi Gontha.

Dalam program Culik (Ucup Ngulik) yang tayang di YouTube Eventori.id pada 9 Oktober 2021, mengulik bagaimana cara membuat sebuah acara dari empat promotor besar Tanah Air, yaitu Anas Alimi, Adrie Subono, Kiki Aulia Ucup, dan juga Dewi Gontha.

Hal pertama yang kita dapat pelajari adalah apa yang harus disiapkan oleh para pembuat konser, dengan cepat Anas menjawab ''duit'' atau uang yang merupakan faktor utama kesuksesan pembuatan acara. Bahkan Ucup juga menambahkan bahwa menjadi pembuat sebuah acara memang harus memiliki mental siap merugi.

Anas kemudian juga membagikan ilmu untuk menentukan harga tiket. Dalam acara-acara yang dirinya buat, Anas selalu menghitung anggaran biaya dan juga menggunakan perhitungan untung-rugi.

''Biasanya kita menghitungnya tanpa sponsor, yang dinamakan dengan CE (Cost Estimate), CE itu kayak RAB (Rencana Anggaran Biaya) ya, kita hitung total kemudian dari itu kita buat P&L (Profit & Loss). P&L ini biasanya 60% plus satu juta. Kalau untung satu juta, kita baru berani jalan,'' jelas Anas

Lalu selanjutnya program ini juga mengajarkan tentang bagaimana cara untuk mengundang berbagai pengisi acara, seperti musisi lokal maupun internasional. Adrie Subono seorang promotor ternama yang juga merupakan pendiri dari Java Musikindo mengungkapkan bahwa untuk mendatangkan musisi atau artis internasional, perlu terlebih dahulu kita menyesuaikan jadwal promo artis tersebut.

''Biasanya artis itukan diwakili oleh agen, jadi agen tuh banyaklah di Amerika itu banyak sekali, dan kita berhubungan kepada agen, kalau kita belum dikenal oleh agen, kita hubungi agen dan kita tanya ke mereka apakah ada band atau artis-artis yang lu agendakan mau tour atau mau datang ke Asia,'' jelas Adrie.

Selanjutnya adalah kita juga harus membuat rancangan biaya, yang nantinya akan ditawarkan kembali ke pihak agen atau artis internasional itu sendiri. Adrie menyebutkan bahwa rancangan tersebut terdiri dari harga tiket, kapasitas penonton, dan harga artis yang akan diajukan.

''Kalau dia bilang oke biasanya mereka minta lu bikin penawaran, jadi kita bikin penawaran, kita memasukan harga-harga tiket, berapa kapasitas penonton, lalu kita masukkan harga-harga artis yang kita over, dari situ dihitung,'' sambungnya.

Ucup kemudian menambahkan, baginya untuk menggandeng seorang musisi untuk hadir di acara yang kita buat salah satunya adalah dengan menggunakan komunikasi personal. Karena menurut dirinya dengan menjalin komunikasi personal maka sama dengan membangun kepercayaan serta rasa hormat, jika dibandingkan hanya dengan transaksional.

''Personal gue membangun komunikasi, yang memang agar mereka tidak merasa seperti transaksional doang gitu..., karena itu kan membangun trust sama membangun respect,'' jelas Ucup

Writer: Alvin Iqbal
TAGS:Produksi
SHARE
Recommendation Article