Duo Asal Bekasi Toean Nyonya Siap Rilis Album Perdana Bertajuk ''Harmoni Kota''

Duo Asal Bekasi Toean Nyonya Siap Rilis Album Perdana Bertajuk ''Harmoni Kota''

Posted: Jan 22, 2022

Toean Nyonya merupakan duo asal Bekasi, Jawa Barat yang terdiri dari Anggun (vokal) dan Abhi (gitar). Sebelumnya, pasangan suami istri ini adalah personel band Sodara Sodari, yang didirikan pada Oktober 2009.

Toean Nyonya merupakan duo asal Bekasi, Jawa Barat yang terdiri dari Anggun (vokal) dan Abhi (gitar). Sebelumnya, pasangan suami istri ini adalah personel band Sodara Sodari, yang didirikan pada Oktober 2009.

Terinspirasi dari berbagai musisi seperti Carpenters, The Beatles, Tetty Kadi dan Ernie Djohan, serta kecintaan terhadap segala sesuatu yang bertema tempo dulu, maka konsep dan musik yang diusung Toean Nyonya bernuansa lawas.

Mereka telah tampil di Main Stage acara bergengsi tahunan Jakarta Fair Kemayoran 2019. Selain itu, pernah menjadi salah satu musisi dengan karya terpilih dalam Release Day Vol.2 oleh Gara Gara Musik pada 2019.

Setelah penantian panjang hampir 12 tahun lamanya, Toean Nyonya akhirnya siap merilis album perdana bertajuk "Harmoni Kota" pada 5 Agustus 2021.

''Toean Nyonya menghadirkan total delapan nomor dalam album debutnya ini, termasuk nomor yang sudah lebih dulu diperdengarkan, seperti ''Kisah Cinta Hanafi'', ''Senja Yang Indah'', ''Cintaku Bukan Untuk Kau Sakiti'', dan ''Asmara Gaharu'','' tulis Toean Nyonya kepada Eventori.

Album "Harmoni Kota" dibantu oleh beberapa musisi, seperti Eka Wijasta (bassist Sisitipsi) di lagu "Senja Yang Indah". Kemudian, Eko ''Bunglon'' sebagai music director, dinilai tepat untuk musik yang diusung Toean Nyonya, yaitu pop nuansa lawas.

Sebagian besar nomor yang ada di album "Harmoni Kota" merupakan hasil polling pendengar. Jadi, ada berbagai suasana mengisi album ini.

Ini adalah babak awal dari "Harmoni Kota". Di beberapa waktu selanjutnya, akan dirilis secara berurutan produk-produk kreatif lainnya, yaitu video musik, koleksi merchandise, dan album fisik edisi terbatas.

Lagu-lagu di album ''Harmoni Kota'' akan tersedia di berbagai platform streaming musik digital. Sementara video klip dan video liriknya dapat diakses di kanal Youtube Toean Nyonya.

Writer: Alvin Iqbal
TAGS:Artis / Talent
SHARE
Recommendation Article