Ernest dan Sheila Dara Bagikan Cara untuk Produktif Agar Bisa Capai Resolusi Tahun Ini

Ernest dan Sheila Dara Bagikan Cara untuk Produktif Agar Bisa Capai Resolusi Tahun Ini

Posted: Jan 22, 2022

Seperti tahun-tahun sebelumnya, kita selalu membuat resolusi atau impian yang ingin kita capai di tahun ini. Namun terkadang untuk menggapai impian-impian tersebut terkadang kita dihadapkan dengan kegagalan, yang seringnya disebabkan oleh kurang baiknya kita dalam menyelesaikan apa yang seharusnya kita lakukan.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, kita selalu membuat resolusi atau impian yang ingin kita capai di tahun ini. Namun terkadang untuk menggapai impian-impian tersebut terkadang kita dihadapkan dengan kegagalan, yang seringnya disebabkan oleh kurang baiknya kita dalam menyelesaikan apa yang seharusnya kita lakukan.

Permasalahan tersebut juga merupakan sesuatu yang perlu kita cari bersama solusinya, salah satunya adalah dengan menjadi lebih produktif. Dalam program Teritori (Teman Cerita Eventori), dua publik figur yang telah menghasilkan beragam karya dalam berbagai medium, yaitu Sheila Dara dan Ernest Prakasa, membagikan saran mereka untuk menjadi seseorang yang lebih produktif.

Sutradara, komika, sekaligus aktor yaitu Ernest Prakasa menjelaskan bahwa yang terpenting untuk menjadi produktif baginya adalah dengan mengenali tubuh kita sendiri. Karena baginya produktif itu pola hidup dan pola sehari-hari, sehingga kita sendiri harus mengetahui kapan waktu yang pas untuk kita bekerja.

“Mungkin yang paling harus diketahui adalah we need to know how our body works. Maksudnya itu pola hidup, pola kita sehari-hari. Kita harus kenali badan kita, kira-kira jam berapa yang paling pas buat kita bekerja. Apakah paling fresh di pagi? Atau di malam? Atau di tengah malam banget? Kayaknya kalau kita sudah kenal dengan pola diri kita, jadi semakin bisa memaksimalkan,” jelas Ernest.

Dirinya pun menambahkan bahwa dengan mengenal pola diri, kita juga dapat memaksimalkan waktu yang kita punya. Selain itu menurut Ernest menjaga pola tidur, pola makan, dan minum air putih adalah hal yang boleh dilupakan.

“Tentunya kalau berbicara tentang produktif juga yang basic banget itu adalah menjaga pola makan, air putih, dan tidur yang cukup,” tambahnya.

Penyanyi, pembawa acara, sekaligus aktris Sheila Dara juga mengungkapkan, bahwa untuk menjadi produktif yang terpenting adalah dengan tidak lupa mengambil waktu bagi diri sendiri. Karena, yang terpenting adalah bagaimana kita tidak memaksakan diri, hingga akhirnya terlalu lelah dan jatuh sakit yang menyebabkan kita menjadi lebih tidak produktif.

“Kalau aku pribadi, mungkin sesuai sama kebiasaan aku, kalau misalnya mau produktif itu jangan lupa ambil waktu untuk diri sendiri. Soalnya kalau tujuannya pokoknya harus produktif, akhirnya dipaksakan malah menjadi burnout dan jadi tidak produktif juga,” ungkap Sheila.

Berdasarkan pendapat dari kedua pekerja industri hiburan yang sangat aktif berkarya tersebut, kita mendapatkan kesimpulan bahwa untuk menjadi produktif tidak selalu mengerjakan semuanya sebanyak-banyaknya. Melainkan dengan mengenali diri, mengatur waktu, dan tidak lupa untuk beristirahat, agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Writer: Abdullah Arifin
TAGS:Artis / Talent
SHARE
Recommendation Article