Merasakan Sensasi Kedai Harry Potter di Jakarta

Merasakan Sensasi Kedai Harry Potter di Jakarta

Posted: Jan 22, 2022

Bagi penggemar novel ataupun film Harry Potter tentu tak asing dengan peron 9 3/4 begitu juga dengan minuman butterbeer di kedai Three Broomsticks.

Bagi penggemar novel ataupun film Harry Potter tentu tak asing dengan peron 9 3/4 begitu juga dengan minuman butterbeer di kedai Three Broomsticks.

Kini, untuk merasakan suasana itu semua tak perlu jauh-jauh lagi ke Osaka atau pun London. Anda yang menyukai Harry Potter dapat berkunjung di salah satu kafe yang terletak di kawasan Pluit, Jakarta Utara, untuk merasakan atmosfer dunia penyihir selayaknya Harry Potter.

Take A Bite Cafe merupakan sebuah kafe yang didesain sedemikian rupa mirip dengan dunia Harry Potter. Buka sejak 26 Juli 2018, siapa pun yang berkunjung ke kafe ini bisa merasakan pengalaman unik menyantap makanan layaknya di Hogwarts, sekolah sihir dalam buku karangan J.K. Rowling tersebut. Tidak hanya desain arsitekturnya saja yang menyerupai dunia Harry Potter, melainkan deretan menu yang ditawarkan juga.

Atmosfer Harry Potter sudah terlihat dari luar kafe. Dari luar kafe ini terlihat seperti kedai Three Broomsticks tempat ikonik untuk Harry Potter dan kawannya berkumpul. Kemudian, nuansa penyihir pada bagian dalam kafe pun makin kental. Terlihat lampu-lampu temaram, kursi-kursi kayu, hingga poster sihir yang tertempel di setiap tembok.

Tak lupa pula banyak spot foto menarik yang akan membuat feed Instagram semakin keren. Salah satunya peron 9 3/4 yang ikonik lengkap dengan pajangan troli koper dan burung hantu di atasnya. Ada pula kursi-kursi rotan yang ditata layaknya ruangan kelas di Hogwarts.

Anda yang berkunjung ke kafe ini wajib mencoba Butterbeer yang merupakan minuman khas Inggris. Tak perlu khawatir, karena minuman ini dijamin aman dan bebas dari alkohol. Sekilas tampilan minuman ini memang menyerupai bir dengan busa yang cukup tebal di permukaannya. Namun, Butterbeer ala Take A Bite terbuat dari campuran soda dan mentega yang di kocok, sehingga menciptakan kesan buih yang menyegarkan.

Aroma cita rasa soda dan vanilla yang creamy akan terasa langsung di lidah. Biarpun terdapat mentega pada Butterbeer ala Take A Bite tidak akan terasa sama kali menteganya. Yang ada hanyalah rasa segar dan juga manis. Harganya pun juga terjangkau hanya Rp25.000.

Sebagai tempat makan, tempat ini tentunya menyajikan sederet menu penggugah selera dengan citarasa mulai dari pengaruh Eropa hingga Asia. Namanya pun disesuaikan dengan tokoh-tokoh dalam buku Harry Potter, seperti Buckbeak Burger, The Great Lake's Salmon, Hagrid Chicken Leg, dan The Leaky Cauldron's Fish And Chips.

Kisaran harga di restoran ini antara Rp20 ribu hingga Rp100 ribuan. Tertarik? Tempat makan yang berlokasi di Jalan Pluit Permai, Pluit, Jakarta Utara itu buka setiap hari mulai pukul 12 siang hingga pukul 10 malam.

Writer: Dadi Krismatono
TAGS:Tempat
SHARE
Recommendation Article