Merasakan Upacara 17an Virtual di Istana

Merasakan Upacara 17an Virtual di Istana

Posted: Jan 22, 2022

-

Semarak kemerdekaan tetap terlaksana meski pandemi di Indonesia belum usai juga. Upacara kemerdekaan Indonesia dilaksanakan dengan penuh khidmat dan suka cita pada 17 Agustus 2021 di Istana Merdeka.

Tahun ini Eventori beruntung mendapat undangan untuk ikut menghadiri upacara peringatan tersebut secara virtual melalui platform Zoom. Walau mungkin secara visual tidak jauh berbeda dengan menontonnya di TV, tapi perasaan menjadi bagian dari peristiwa bersejarah ini cukup membuat bangga dan haru.

Peringatan tahun ini tetap menggunakan protokol kesehatan yang ketat dengan undangan terbatas, guna mengendalikan laju perkembangan kasus covid yang sedang terjadi di Tanah Air. Acara dihadiri lebih dari 24.000 peserta secara virtual dan juga disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden

Acara dibuka dengan sambutan Heru Budi Hartono selaku Kepala Sekretariat Presiden dan upacara dipimpin oleh Kolonel (Pnb) Putu Sucahyadi dari TNI AU sebagai komandan upacara. Proklamasi kemudian dibacakan oleh Ketua DPR RI Puan Maharani dengan menampilkan naskah asli proklamasi yang ditulis tangan oleh Presiden Soekarno.

Hal lain yang juga menjadi sorotan masyarakat adalah Presiden Jokowi yang tampil sebagai inspektur upacara dengan mengenakan pakaian adat dari Lampung.

Kemudian momen khidmat pengibaran bendera dibawakan oleh pasukan pengibar bendera Tim Indonesia Tangguh, dengan 68 pemuda dan pemudi kebanggan bangsa yang berasal dari 34 provinsi Indonesia.

Acara dihadiri pula oleh Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono , Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden ke-6 RI Try Sutrisno, Wakil Presiden ke-9 RI Hamzah Haz, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla, serta Wakil Presiden ke-11 RI Boediono secara virtual.

Acara ini juga dimeriahkan oleh berbagai musisi mulai dari Rendy Pandugo, Sivia Azizah dan juga Gita Bahana Nusantara untuk menghibur masyarakat yang sedang berjuang menghadapi pandemi bersama.

Writer: Abdullah Arifin
TAGS:Opini
SHARE
Recommendation Article