We think everyone can agree that music is very healing, and Evoria Festival 2023 is your one stop destination for healing…
Tanggal 9 Maret 2023 nanti Hari Musik Nasional. Nah, di weekend alias tanggal 11 dan 12 Maret 2023 ada festival musik yang nge-highlight emerging musician di Indonesia. Jadi, ini adalah music festival yang digagas oleh Diplomat Evo yang berkolaborasi dengan M Bloc Entertainment
Btw, kenapa emerging musician ini bisa tampil di festival musik yang besar kayak Festival Musik Evoria 2023?
Ada Proses Inkubasinya
Jadi, Evoria Festival 2023 akan menampilkan aksi terbaik dari belasan musisi/band pendatang baru yang telah lolos kurasi. Terus mereka mengikuti program inkubasi bersama para profesional industri musik nasional serta telah melakukan tujuh showcase sebelumnya di beberapa venue di Jakarta, Bekasi, dan Tangerang.
Sejak pertama kali diluncurkan pada November tahun lalu, ada 462 emerging talent dari berbagai daerah di Indonesia yang ikut mendaftarkan musik mereka. Setelah melalui proses kurasi yang ketat akhirnya kemudian terpilih 10 musisi/band pendatang baru untuk mengikuti keseluruhan program Evoria yang berjalan selama lebih kurang lima bulan lamanya.
Siapa Saja Emerging Talent-nya?
Para pendatang baru terbaik angkatan pertama yang kerap dijuluki “Evoria 10” tersebut adalah Brian Rahmattio (Padang), Egi Virgiawan, Eleanor Whisper (Medan), Milka Eime, Shoki, Virdania, Reyner, Dayze (Medan), Pink Pitch, dan Hippotopia. Mereka ini adalah emerging talent terpilih yang bakal main di Festival Musik Evoria 2023 nanti.
Selain Mereka, Siapa Lagi?
Jadi, di Evoria Festival 2023 selain para emerging artist ini bakal ada The Upstairs, The Adams, The SIGIT, The Panturas, HMGNC, Perunggu, Bottlesmoker, hingga The Sugar Spun. Masing-masing bintang tamu ini akan tampil di beberapa panggung Evoria yaitu di M Bloc Live House, Foya, dan Bloc Bar.
Kalau mau tau lebih detail, bisa cek ke website resmi Evoria.id. Oh iya, selain pertunjukan musik bakal ada music conference juga. Jadi, jangan sampe ketinggalan ya!