Secret Invasion: Nick Fury Jadi Double Agent?

Secret Invasion: Nick Fury Jadi Double Agent?

Posted: Jun 22, 2023

Rilisan terbaru dari Marvel Studios sudah premier di Disney+ sejak kemarin, series berjudul “Secret Invasion” ini available di Disney+ mulai 21 Juni 2023.

Who’s excited for MCU’s Phase 5 this year? Me! 🙋

Gue excited banget sih buat Phase 5 dari Marvel Cinematic Universe di tahun ini sampai tahun 2025. Walau banyak mixed reviews, gue seneng banget udah nonton Ant-Man, Guardians of the Galaxy Vol. III, dan Spider-Man (walau gak di hitung MCU sih, tapi tetep seru).

Nah, next up tuh memang TV series seperti Secret Invasion dan Loki: Season 2 sebelum rilis film berikutnya, yaitu The Marvels yang akan tayang pada tanggal 10 November 2023. Kira-kira ceritanya tentang apa ya??

Overview Secret Invasion

Buat lo yang gak tau, atau gak terlalu ngulik MCU tapi tertarik pengen nonton; I got your back! Basically, Secret Invasion adalah sebuah miniseries yang dibuat oleh Kyle Bradstreet untuk tayang di Disney+, berdasarkan Marvel Comics original. 

Series ini dibintangi oleh Samuel L. Jackson, sebagai pemeran utama Nick Fury; seorang tokoh yang banyak orang kenal sebagai pendiri S.H.I.E.L.D yang menjadi puang boss untuk tim superhero favorit kita semua, The Avengers.

Series ini merupakan TV series pertama dari lineup Phase 5 MCU yang dirilis. Tayang di Disney+ secara eksklusif, dan menayangkan a total of 6 episodes di season pertama yang rilis. Pengembangan cerita dan syuting dimulai dari September 2020 lalu, dan proses syuting dimulai dari September 2021, di London, dengan Kyle Bradstreet sebagai penulis, dan Ali Selim sebagai sutradara.

Sinopsis Plot: Nick Fury Jadi Double Agent?

Kalau nonton MCU, penting banget buat tau kita lagi nonton di timeline mana, biar gak lost (apalagi kalau agak lemot ya, kayak gue hehe). Secret Invasion ngambil timeline di masa sekarang, precisely setelah She-Hulk (2022); dimana Nick Fury (Samuel L. Jackson) balik ke bumi setelah sekian lama tukar nasib dengan Skrull buat tinggal di outer space. Gara-gara Nick ngerasa guilty banget setelah peristiwa Avengers: Endgame (2019).

Ya, disini diceritakan lebih detail gimana Nick Fury MIA, hilang kontak dengan S.H.I.E.L.D di bumi, dan banyak spend time sama Talos, teman sekutu Skrull nya itu. Hingga suatu hari negara api menyerang (cailah); hingga suatu hari Nick Fury di spill akan adanya invasi Bumi oleh salah satu faksi pemberontak Skrull. 

Nah, faksi itu memisahkan diri dari faksi Talos, dan Talos percaya kalau the only way to stop them itu adalah dengan menyusup ke bumi, berubah bentuk, dan ambil duluan sumber daya yang diincar faksi pemberontak Skrull.

Untuk itu, Nick Fury mengumpulkan teman-teman lamanya seperti Agent Hill, Talos, hingga Rhodey (War Machine) untuk avoid faksi pemberontak Skrull membuat kegaduhan di Bumi. Bahkan, Nick Fury juga bakal bekerjasama dengan badan intelijen inggris MI6, karena adanya rencana faksi pemberontak untuk menghabisi negara lain seperti Inggris.

Menarik banget woi, apalagi buat kalian yang emang ngikutin MCU. Walau bukan film layar lebar seperti Avengers atau GOTG, tapi TV series yang ada di semesta MCU seperti ini memiliki peran besar loh. Jangan sampai kayak orang-orang yang bingung nonton Dr. Strange: Multiverse of Madness karena gak nonton TV series WandaVision.

Gue rekomen banget buat kalian nonton, to convince you guys even more, IMDb bahkan udah ngasih rating buat Secret Invasion sebesar 7.6/10 loh! Susah banget padahal dapet rating 7+ dari IMDb. Yaudah lah ya, namanya juga Marvel… sudah kuduga.

Semoga lo pada terhibur dan jadi pengen nonton series nya, Have a good time watching!









Writer: Reynaldi Candraditya
TAGS:New Post,Recommendation,Movie,Marvel Studios,MCU,Secret Invasion,Samuel L. Jackson,Nick Fury
SHARE
Recommendation Article