Music has no age and can remain relevant across generations
Konser yang mengusung konsep musik, kostum dan makanan yang bertajuk Semesta Berpesta telah selesai dilakukan di kota pertama yaitu Tangerang, Tepatnya di Indonesia Convention Centre (ICE) BSD, Tangerang.
Berlangsung selama dua hari mulai dari tanggal 3 - 4 Juni 2023 acara ini dihadiri oleh beberapa lineup musisi yang keren Isyana Sarasvati, Anji, Pamungkas, /rif, dan Radja pada hari pertama, sementara hari kedua oleh Ungu, Fourtwnty, Danilla, Kunto Aji, dan DJ Winky.
Berikut adalah pengalaman kami selama berada di tengah acara konser yang rencananya akan dilakukan di 11 kota berbeda.
Day 1: Hujan Bukan Penghalang
Pada hari pertama, konser ini dibuka oleh penampilan /rif pada jam 15.30, sesuai dengan rundown yang sudah diumumkan sebelumnya melalui instagram @semsetaberpesta.
Hadirnya /rif di panggung langsung memanaskan suasana di tengah cuaca BSD yang mulai sedikit mendung dengan angin dingin yang berhembus kencang.
Setelah penampilan /rif yang memberikan semangat di awal, penampilan selanjutnya dilanjutkan oleh Radja yang mengajak kita bernostalgia ke era 2000an di era FTV diisi oleh backsound lagu-lagu dari Radja.
Benar saja, awan mendung yang sudah muncul dari sore hari ternyata merupakan pertanda BSD akan diguyur hujan dan pada lagu terakhir Pamungkas, hujan turun begitu lebat sehingga memaksa orang-orang yang hadir di acara untuk mencari tempat teduh di sekitar venue.
Beruntung hujan tidak berlangsung lama sehingga acara dapat berjalan dan orang-orang dapat kembali melanjutkan aksi panggung Isyana yang dijadwalkan menjadi penutup acara.
Day 2: Sukses Bikin Lupa Hari Senin
Pada hari ke dua, gate Semesta Berpesta dibuka pada pukul 10.00 WIB dan penonton yang sudah hadir dapat melakukan berbagai activity seru sebelum para performer tampil.
Acara di hari kedua dibuka dengan penampilan Kunto Aji dimana banyak anak muda yang tiba-tiba merangsek maju ketika lagu pertama dinyanyikan dan penampilan lalu dilanjutkan oleh Danilla di atas panggung sebelum akhirnya acara ditunda break maghrib.
Lalu, acara dilanjutkan kembali dengan penampilan Ungu yang enerjik ditambah Pasha yang sering berinteraksi kepada penonton meski sangat disayangkan karena intensitas interaksi yang begitu panjang membuat list lagu jadi terpotong banyak.
Pada hari kedua acara ditutup dengan penampilan DJ Winky Wiryawan yang membuat hidup seisi venue dengan dentuman musik energik yang membuat lupa kalau besok hari senin.
Deretan Lineup Lintas Generasi
Selain mengusung konsep one stop entertainment dengan menggabungkan konsep musik, kostum dan makanan, Semesta Berpesta juga berhasil menyuguhkan deretan lineup yang berhasil menarik masa dari berbagai lintas generasi.
Dengan tampilnya musisi-musisi yang datang dari generasi berbeda otomatis membuat Festival ini dihadiri oleh masyarakat dengan rentang usia yang cukup luas.
Terlihat selama dua hari pergelaran acara banyak anak muda hingga orang tua yang membawa anak-anak mereka yang masih kecil untuk menikmati keriaan selama festival berlangsung.
Sehingga bisa dikatakan jika Semesta Berpesta telah berhasil menjadi melting pot untuk berbagai generasi menikmati musik dan menjadi sah juga bila dikatakan Semesta Berpesta telah berhasil membuat festival musik yang ramah untuk semua usia.
Dihias oleh Visual Art Keren
Selain lineup dan pertunjukan yang ramah untuk segala rentang usia satu hal yang mencuri perhatian dari acara ini adalah visual art yang menghiasi setiap sudut venue acara.
Dengan balutan warna pastel plus ditambah berbagai ornamen neon di berbagai sudut membuat venue yang aslinya merupakan sebuah lahan parkir menjadi tempat yang berwarna dan berhasil memberikan aura yang ceria.
Akan Berlanjut ke Bekasi dan 9 Kota Lainnya
Buat kamu yang melewatkan acara ini, tenang karena Semesta Berpesta masih akan berlanjut di kota-kota selanjutnya dan Tangerang merupakan kota pembuka untuk rangkaian kota-kota selanjutnya yang akan disambangi.
Untuk kamu yang berada di wilayah Jabodetabek kamu ga usah khawatir karena Semesta Berpesta akan kembali hadir pada tanggal 10-11 Juni 2023 di Bekasi tepatnya di Parking Ground Summarecon, Bekasi.
Menghadirkan berbagai deretan lineup seperti Mahalini, Lyodra, Pamungkas, Vierratale, D’masiv, Ardhito Pramono, The Rain, Calliope hingga Hura-Hura Club.
Selain Bekasi dan Tangerang Semesta Berpesta juga akan menyambangi beberapa kota lain diantaranya adalah Bandung, Bogor, Jogja, Surabaya, Solo, Banjarmasin, Medan, Balikpapan, Palembang.
Jadi buat kamu yang ada di kota tersebut, mending kamu pantengin dari sekarang instagram @semestaberpesta biar gak kelewatan infonya.
Baca Juga