Sheemar Ikut Naik Panggung Bareng MALIQ & D'Essentials

Sheemar Ikut Naik Panggung Bareng MALIQ & D'Essentials

Posted: Sep 03, 2024

Buah jatuh nggak jauh dari pohonnya. Pepatah tersebut tampaknya valid, karena ketika MALIQ & D’Essentials tampil di salah satu music festival, sang vokalis Angga Puradiredja memanggil anaknya, Sheemar untuk ke panggung.

Buah jatuh nggak jauh dari pohonnya. Pepatah tersebut tampaknya valid, karena ketika MALIQ & D’Essentials tampil di salah satu music festival, sang vokalis Angga Puradiredja memanggil anaknya untuk ke panggung.

Sheemar, anak dari Angga, ikut naik panggung dan bernyanyi salah satu hits MALIQ & D’Essentials, “Himalaya”. Sontak penonton juga ikut bernyanyi di lagu tersebut.

Darah Musisi yang Mengalir

Jauh sebelum itu, Sheemar juga pernah merilis single berjudul “Sejuta Miliar Dunia”. Dibantu sang ibu, lagu ini bercerita tentang peran orang tua untuk sang anak ketika rasa ragu datang.

Nggak cuma membantu menulis lagu, sang ibu juga turut bernyanyi di lagu ini. Memang benar-benar mengalir darah musisi dari kedua orangtuanya ya!

Mental Baja

Berani tampil di hadapan banyak orang, Sheemar memiliki mental yang luar biasa. Nggak mudah untuk bisa menguasai panggung di depan banyak orang, terlebih bernyanyi bersama orang tuanya yang memang dikagumi sebagai musisi papan atas.

Namun, Sheemar menuntaskan itu semua. Bahkan penonton juga berkomentar kalau Sheemar merupakan musisi seperti ayah ibunya, dan itu mengalir di tubuhnya.

Semoga, Sheemar bisa menikmati musik seperti kedua orang tuanya ya!

Writer: Cakra Mahardhika Kevlana
TAGS:
SHARE
Recommendation Article