Trailer resmi film animasi "JUMBO" dari Visinema Studios yang dirilis pada 12 Februari 2025 langsung mencuri perhatian netizen. Banyak yang nggak sabar buat ngikutin petualangan Don dan gengnya di layar lebar pas Lebaran nanti.
Di media sosial, warganet heboh banget kasih komentar positif. Banyak yang merasa cerita di "JUMBO" ngingetin mereka sama masa kecil yang penuh petualangan dan main bareng teman. Dari kualitas animasi sampai alur ceritanya, banyak yang bilang kalau "JUMBO" layak banget bersaing sama film animasi internasional!
Cerita "JUMBO" yang Hangat dan Penuh Petualangan
Film "JUMBO" ngikutin kisah Don, seorang anak bertubuh besar yang sering diremehkan. Demi membuktikan dirinya lebih dari sekadar "anak gede" yang nggak pernah menang, Don memutuskan ikut pertunjukan bakat dengan menampilkan sandiwara panggung. Inspirasi sandiwara ini diambil dari buku cerita peninggalan orang tuanya.
Tapi, perjalanan Don nggak mulus. Buku kesayangannya dicuri oleh seorang perundung, dan di tengah usahanya merebut kembali buku tersebut, Don bertemu anak kecil misterius yang butuh bantuan buat bertemu lagi sama orang tuanya. Petualangan seru dan menyentuh pun dimulai!
Kualitas Animasi Lokal yang Bikin Bangga
Banyak warganet yang takjub sama kualitas animasi "JUMBO". Bahkan, ada yang bilang ini bisa jadi film animasi Indonesia pertama yang tembus sejuta penonton di bioskop! Komentar positif terus mengalir di media sosial, dari Twitter/X sampai YouTube.
- "Bang Ryannn nangis dikit nih, yang ditunggu-tunggu akhirnyaaa. Siap meramaikan bioskop di Lebaran nanti bareng anak-anakku dan bapak ibunya yang kadang masih kayak anak-anak," tulis akun @arifatulkarimah9601 di YouTube.
- "Trailer yang cantik sekali," puji akun @CenayangFilm di Twitter/X.
- "Kualitas animasi Indonesia udah sekeren ini. Hepi bangett!!" ujar @WatchmenID.
Dalam waktu kurang dari seminggu, trailer ini udah ditonton lebih dari 257 ribu kali di kanal YouTube Visinema. Udah kebayang kan, seberapa hype-nya?
Deretan Pengisi Suara Keren di "JUMBO"
Bukan cuma animasinya yang memukau, film "JUMBO" juga didukung pengisi suara papan atas. Beberapa di antaranya ada:
- Prince Poetiray
- Quinn Salman
- Yusuf Ozkan
- Ariel NOAH
- Ratna Riantiarno
- Ariyo Wahab
- Bunga Citra Lestari
- Angga Yunanda
- M. Adhiyat
- Graciella Abigail
- Cinta Laura Kiehl
Dengan nama-nama besar ini, dijamin karakter di "JUMBO" bakal terasa hidup dan makin ngena di hati penonton.
Pesan Mendalam di Balik Petualangan Don
Nggak cuma sekadar petualangan seru, "JUMBO" juga punya pesan yang dalem banget tentang persahabatan, keberanian, dan pentingnya percaya diri. Banyak yang bilang, film ini cocok buat ditonton bareng keluarga karena pesannya yang relate dan menyentuh.
Jadi, siap-siap ya! Ikutin petualangan Don dan sahabatnya di film animasi "JUMBO" yang bakal tayang di bioskop pas Lebaran 2025. Jangan lupa follow @visinemastudios dan @jumbofilm_id di Instagram buat update terbaru! #JUMBOuntukSemua