UPLEAF Angkat Petualangan Cinta Remaja di “Last One”

UPLEAF Angkat Petualangan Cinta Remaja di “Last One”

Posted: Feb 13, 2023

“Last One” adalah rilisan terbarunya UPLEAF yang baru keluar tanggal 10 Februari 2023 kemarin. Ini juga jadi rilisan pertama band asal Bintaro ini di tahun 2023.

What comes to mind when you hear the phrase "last one"? Hmm, do you already know who your last partner will be on your side from Monday to Monday? Hehehe. If you already have, congrats!

Ngomongin last one, sebenernya ini ada kaitannya sama UPLEAF. Oh iya buat yang belum tau, UPLEAF itu unit pop dari Bintaro, Tangerang Selatan yang lagi naik daun nih. Terakhir sih, mereka main di Monday Replay Musica sama di 3rd Anniversary Eventori. Gituuuu…

Btw, “Last One” itu rilisan terbarunya UPLEAF yang baru keluar tanggal 10 Februari 2023 kemarin. Ini juga jadi rilisan pertamanya di tahun 2023 ini. Cool…

Petualangan Cinta Remaja

Lagu yang ditulis UPLEAF dengan Bahasa Inggris ini nyeritain tentang cinta. Tepatnya, petualangan cinta remaja yang berujung ke hati yang tepat gitu. Memang sih perjalanan cinta kayak gitu melelahkan, namun akhirnya pasti bahagia karena udah dapet orang yang tepat.

Beside of that, UPLEAF juga menulis lagu ini untuk mendeskripsikan keberanian menghadapi cinta. Alias, lagu ini untuk orang-orang yang pesimis soal cinta. Hehehehe. Ini didukung juga sama musik yang easy listening. Jadinya nyambung deh…

Sebenarnya Lagu Lama

Jadi, lagu “Last One” ini sebenarnya lagu lama yang sudah ada di bank mereka. Diskusi panjang pun berujung kepada keputusan untuk merilis lagu ini as a first single di 2023. Tapi, mereka juga tetep mengaransemen ulang musiknya biar relate dengan era sekarang. Rekamannya sendiri dilakukan bareng label independen Softsouncl Records.

Single terbaru UPLEAF ini sudah berhasil rilis pada 10 Februari 2023 dan sudah dapat dinikmati di berbagai platform musik digital seperti Spotify, iTunes, Google Play Music, Deezer, YouTube, Shazam, iHeartRadio dan lain-lain. Congrats, brodie!

Writer: Cakra Mahardhika Kevlana
TAGS:Introduce,Emerging Talent,UPLEAF,Last One,Single
SHARE
Recommendation Article